Badan Kerjasama Fakultas Hukum Perguruan Tinggi Negeri

Rapat Nasional Badan Kerja Sama Dekan FH PTN Se-Indonesia

Pertemuan Rapat Kerja Badan Kerjasama Dekan Fakultas Hukum Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat dan Rapat Kerja Badan Kerjasama Dekan Fakultas Hukum Perguruan Tinggi Negeri Se-Indonesia tahun 2022 diselenggarakan di Gedung Pertemuan Adhiwangsa, Aston Sentul pada tanggal 27 sd 30 Maret 2022. Acara ini diawali dengan Rapat Kerja Badan Kerjasama Dekan Fakultas Hukum Perguruan Tinggi Negeri Wilayah Barat, yang dihadiri oleh 25 PTN yang tergabung sebagai anggota.  Pada kesempatan ini Universitas Indonesia sebagai universitas yang menjadi tuan rumah penyelenggara Rapat BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat.

Dr. Edmon Makarim, S.Kom., S.H., LL.M., Dekan FH UI memberikan sambutan sebagai penyelenggara yang disepakati pada Rapat Kerja BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat tahun sebelumnya. Kegiatan dibuka oleh Ketua BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat, Prof. Dr. Busyra Azheri S.H., M.Hum. dengan menyampaikan agenda penandatanganan Nota Kesepakatan/Memory of Agreement (MoA), penyusunan kurikulum merdeka belajar kampus merdeka (MBKM), joint research dan publikasi, dan menyepakati keanggotaan, struktur organisasi termasuk tugas pokok dan fungsi masing-masing bidang/komisi, logo organisasi, kop surat, stempel dan sumber pendanaan, serta rencana kerja tahun 2022 dan 2023. Nota kesepakatan meliputi penelitian, pengembangan kelembagaan, penggunaan dan peningkatan sumber daya bersama untuk Pendidikan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)  antar PTN di Wilayah Barat. Hal ini sudah direalisasikan dengan atas nama instansi maupun individu dosen antar FH PTN di Wilayah Barat dalam beberapa tahun terakhir.

Dalam kesempatan ini juga dibahas mengenai rencana peningkatan pengelolaan jurnal hukum yang berada di bawah naungan FH PTN Wilayah Barat dengan menyelenggarakan pelatihan pengelolaan dan penggunaan Open Journal System (OJS), sharing reviewer dan artikel, membantu jurnal yang belum terakreditasi dan terakreditasi rendah.  Arie Afriansyah, S.H., M.I.L., Ph.D. sebagai pembicara jurnal bereputasi dari UI menyampaikan bahwa dengan bekerja sama antar anggota BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat akan memperkuat semua jurnal di bawah fakultas hukum sekaligus mendorong publikasi mahasiswa dan dosen.

Rektor UI, Prof Ari Kuncoro, S.E., M.A., Ph.D. memberikan sambutan pada Rapat Kerja Nasional BKS Dekan FH PTN Se-Indonesia secara Daring sekaligus membuka acara. Pada hari ketiga dihadiri oleh 45 PTN yang datang dan bergabung setelah beberapa tahun terakhir ini belum dapat dilakukan karena pandemi. Agenda yang diusung dalam Rapat Nasional BKS Dekan PT Se-Indonesia adalah Pertanggungjawaban Pengurus Periode 2018-2020, Pemilihan dan Penetapan Ketua BKS Dekan FH PTN Se-Indonesia Periode 2022-2024, Penyampaian Hasil Rancangan Kurikulum Kebijakan MBKM, dan Dukungan Pembentukan Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) Pendidikan Tinggi Hukum.

Kegiatan berlangsung hingga malam dengan saling bertukar pengalaman pelaksanaan MBKM di PTN masing-masing, kendala yang dihadapi, konversi mata kuliah, serta menjalin kerja sama terutama di bidang pertukaran pelajar, riset mahasiswa-dosen. Pada puncak acara, Rapat Nasional BKS Dekan FH PTN Se-Indonesia  telah memilih Dr. Edmon Makarim, S.Kom., S.H., LL.M. sebagai Ketua BKS Dekan FH PTN Se-Indonesia yang baru dengan susunan pengurus yaitu Sekretaris Umum Bapak Iman Prihandono, S.H., M.H., LL.M., Ph.D (Dekan FH Universitas Airlangga) dan Bendahara Ibu Dahliana Hasan, S.H., M.Tax., Ph.D (Dekan FH UGM). Universitas Terbuka yang tergabung dalam BKS Dekan FH PTN Wilayah Barat, ditunjuk sebagai Penanggung Jawab Komunikasi dan Dokumentasi.